Wednesday, February 16, 2011

Komponen Kapasitor

Simbol Kapasitor
Bila kita dekatkan dua belah plat besi sampai sangat dekat tetapi tidak saling bersentuhan kemudian kita aliri dengan listrik maka secara teori kita sudah membuat sebuah kapasitor sederhana. Namun kapasitor tidak sesederhana itu, masih ada faktor-faktor lain yang harus dipertimbangkan dalam pembuatan kapasitor. Kapasitor termasuk komponen pasif yang banyak digunakan dalam rangkaian elektronika selain resistor.

Kapasitor di dalam elektronika juga biasa disebut dengan Kondensator atau Kondenser. Kapasitor sendiri berasal dari kata capasitance atau kapasitas karena komponen ini mempunyai kemampuan seperti baterai yaitu menyimpan energi listrik untuk sementara.

Komponen kapasitor dinyatakan dalam satuan Farad(F), nama ini diambil dari penciptanya yang bernama Michael Faraday. Dalam kenyataanya yang satuan Farad ini terlalu besar untuk kapasitor digunakan sehingga perlu ukuran yang lebih kecil lagi. Dalam prakteknya kapasitor yang digunakan berukuran :
  • 1 Farat (F) = 1.000.000 µF
  • 1 mikro Farad ( µF) = 1.000 nF
  • 1 nano Farad (nF) = 1.000 pF (piko Farad)

Struktur kapasitor terdiri dari 2 buah plat keping konduktor yang dilapisi semacam penyekat yang disebut dielektrika. 



0 Comments:

blogger templates | Make Money Online